Jumat, 25 Desember 2015

KEBUN TEH MEDINI KENDAL

Kebun teh medini terletak di bagian sisi utara Gunung Ungaran, atau di desa Ngresep Balong, Limbangan Kendal. Namun jangan kaget, untuk menuju ke lokasi Kebun teh Medini ini tidaklah mudah, kami harus melewati jalan bebatuan yang tidak rata dan kadang harus melalui jalan bebatuan yang begitu menanjak. Akan tetapi kesulitan itu tidak begitu terasa karena juga bisa menikmati keindahan alam Kendal dari atas Gunung Ungaran.






Langsung saja saya akan menceritakan perjalanan kami jelajah wisata menuju ke Kebun Teh Medini.
Dipagi yang begitu cerah pada tanggal 29 November 2015, kami bersiap-siap melakukan jelajah wisata alam Indonesia ke Kebun teh Medini. Perjalanan terasa jauh berbeda dari perjalanan jelajah wisata dari biasanya, perjalanan wisata JEWITA ( jelajah wisata alam ) yang biasanya hanya fokus pada wilayah Jepara, kali ini kami melakukan perjalanan wisata ke luar Jepara, meski banyak dari anggota jewita yang tidak bisa ikut, kami tetap melakukan perjalanan.




Karena kami punya janji berangkat bareng dengan teman kami mas Lukman dari Demak, kami putuskan untuk berangkat lebih pagi dari biasanya. sesampainya di Demak kami langsung menemui mas Lukman dan langsung saja kami berangkat menuju lokasi. Setelah berkendara cukup lama di tengah-tengah ramainya kendaran lalu lalang di jalan raya, kami putuskan untuk beristirahat sambil minum es di museum Ronggowarsito. Kurang lebih setengah jam kami beristirahat, kami melanjutkan perjalanan. Namun kami harus berhenti lagi menunggu teman mas lukman, karena teman mas lukman ada yang mau ikut perjalanan
jewita kali ini.

Setelah menunggu agak lama, kami siap gas menuju lokasi kebun teh medini, dengan berjalan cukup santai, akhirnya kami selesai sampai tujuan. waktu menunjukkan pukul 11 siang. kami istirahat sebentar sambil menunggu datangnya waktu dzuhur tiba.

Waktu sholat telah tiba, tidak lupa kami yang muslim harus menunaikan kewajiban kami. kita tidak menikmati keindahan alam indonesia, namun kita juga harus bersyukur dan berterima kasih kepada penciptanya.
Sesudah dzuhur, barulah kami ekplor kemun teh medini. Udara yang sejuk ditambah dengan turunnya kabut, membuat kami betah berlama-lama disini.




Akses dari Semarang:

Jika anda ingin menuju ke Kebun Teh Medini dari Arah Semarang, Anda bisa melalui Pasar Jrakah-Boja dengan melewati Kecamatan Mijen lalu Cangkiran. Dari Cangkiran, lurus saja hingga menuju ke Taman Rejo ( Jika belok kanan anda akan menuju ke kecamatan Boja). Setelah melalui kelurahan Taman Rejo barulah anda masuk ke kawasan Medini, dimana jalanan tidak mulus dan berbatu,


Comments
0 Comments
Facebook Comments by Media Blogger

Tidak ada komentar:

Posting Komentar